Mbah Surip Tutup Usia, Semoga Tidak Sia-sia

On August 4, 2009, in Uncategorized, by Sugeng Kurniawan
Mbah Surip alias Urip Ariyanto

Urip Ahmad Riyanto alias Mbah Surip

Hari ini (4 Agustus 2009) Urip Ahmad Riyanto alias Urip Ariyanto alias Mbah Surip meninggal dunia. Beliau mengembuskan nafas terakhirnya sekitar pukul 10:30. Tiada kata terucap, kecuali Innalillahi Wa Inna Ilaihi Roojiun. Semua yang hidup akan mati, dan semoga menjadi pelajaran bagi kita yang masih hidup bahwa kita semua juga akan menyusul Mbah Surip. Bila kita tidak mengambil hikmahnya, maka akan sia-sia…

Berikut sekilas profil perjalanan hidupnya.
Nama Lahir : Urip Ahmad Riyanto. Tanggal, Tempat Lahir : 6 Juni 1957 (berdasarkan Ijasah) sebelumnya salah tulis 5 Mei 1949, Mojokerto (Jawa Timur). Nama Beken : Mbah Surip (mempunyai 4 cucu), kampung halamannya, Alamat Asal : Magersari Gg Buntu nomor 12 Kota Mojokerto. Gelar Pendidikan : Drs, Insinyur / ST, dan MBA (Beliau termasuk orang yang suka sekolah). Pekerjaan Sebelumnya : Penjual tiket bioskop, engineer bidang pengeboran minyak, tambang berlian, emas, konstruksi bangunan, kelistrikan, pernah di Texas, California, Canada, Yordania. Minuman Favorit : Kopi Hitam. Makanan Favorit : Perkedel Kentang, Sayur daun Singkong. Jargon : “I Love You Full” artinya “Aku Cinta Kamu Bodoh” katanya. Aliran Musik : Reggae. Tokoh Idola : Bob Marley. Terkenal karena membawakan lagu berjudul “Tak Gendong”.

3 Responses to “Mbah Surip Tutup Usia, Semoga Tidak Sia-sia”

  1. aven says:

    hahaha . .
    swt pak . .

  2. bair says:

    mantap…semoga di terima di sisinya….

  3. biji01 says:

    turut berduka cita atas meninggalnya mbah Surip



Looking for something?

Use the form below to search the site:

Still not finding what you're looking for? Drop a comment on a post or contact us so we can
take care of it!